RSS

Arsip Penulis: voicevirus

Tentang voicevirus

Just Learning...

Agar Tomat tidak Cepat Busuk


Jika kita punya kulkas, tentu tak masalah sebab tomat tersebut bisa kita simpan lama di dalamnya.

Tetapi bila kita tak mempunyai kulkas, tentu bermasalah. Sebab tomat tersebut cepat membusuk. Jika anda mempunyai masalah seperti itu,jangan khawatir, ikuti resep berikut ini:

Ambil tomat yang akan disimpan,cuci bersih,letakka di atas piring atau nampan yang dasarnya telah diberh beras terlebih dulu, dan letakkan di tempat yang sejuk.Niscaya tomat anda akan tahan lama.

 
13 Komentar

Ditulis oleh pada 2 September 2010 inci Aneka Tips

 

Tag: , ,

Mencegah Makanan Lengket pada Penggorengan


Pada saat kita menggoreng terkadang pada makanan yang kita goreng lengket di penggorengan.
Untuk mencegah hal tersebut terjadi,ikuti petunjuk berikut ini:

Panaskan penggorengan di atas kompor sampai panas atau sedikit berasap pada penggorengan,
tuangkan minyak goreng,
tunggu sampai minyak mendidih, lakukan proses menggoreng.

Dengan cara demikian niscaya makanan yang anda goreng tidak akan lengket di penggorengan.

 
4 Komentar

Ditulis oleh pada 31 Agustus 2010 inci Aneka Tips

 

Tag: , , ,

Sayuran Agar Awet Segar


Untuk menjaga sayuran yang kita beli agar awet segar bisa dimasukkan dalam lemari es.
Jika anda tidak mempunyai lemari es,ada cara sederhana agar sayuran tersebut awet segar.

Caranya sebagai berikut:

Siangi sayuran tersebut, cuci bersih, bungkus dengan selembar koran, masukkan dalam kantong plastik, letakkan di tempat sejuk.
Niscaya sayuran anda akan awet segar.

 
11 Komentar

Ditulis oleh pada 30 Agustus 2010 inci Aneka Tips

 

Tag: , ,

Buah Belimbing untuk Menurunkan Darah Tinggi


Banyak orang menderita penyakit darah tinggi.Bila anda menderita hal yang sama,tak usah bingung mencari penyembuhannya,atasi saja dengan resep sederhana sebagai berikut:

Ambil belimbing manis ukuran sedang sebanyak 3 buah,
Cuci hingga benar-benar bersih,
Buang sirip dan bijinya,
Potong-potong,blender, saring, kemudian dapatkan air saringan sebanyak satu gelas dan minum.

Lakukan ini rutin pagi dan sore selama satu minggu,
Insya allah tekanan darah anda akan normal kembali.

 
8 Komentar

Ditulis oleh pada 29 Agustus 2010 inci Aneka Tips

 

Tag: , , , ,

Part 2 (end) : Alkohol Meningkatkan Resiko Kanker


Sebuah tim peneliti internasional melaporkan bahwa 3,6 persen semua kasus kanker di dunia berkaitan dengan kebiasaan mengkonsumsi minuman beralkohol.

Hal ini membawa konsekuensi kematian akibat kanker sekitar 3,5 persen.

Dr.Paolo Boffeta dari badan Penelitian Kanker Internasional di Lyon,Prancis,memperkirakan yang berkaitan dengan kebiasaan minuman beralkohol adalah 232.900 dan merupakan 3,5 persen dari kematian akibat semua jenis kanker.

 
6 Komentar

Ditulis oleh pada 27 Agustus 2010 inci Sekilas Info

 

Tag: , , , ,